TAPAKTUAN – Mantan Staf khusus Bupati Aceh Selatan Periode 2023 -2024 Teuku Mudasir mengapresiasi program 100 hari kerja Bupati Aceh Selatan terkait penertiban aset daerah di lingkungan pemerintahan kabupaten Aceh Selatan.
Kegiatan apel aset ini sangat bagus menurut Teuku Mudasir dan ianya mendukung sepenuhnya, meskipun kendaraan yang ia pinjam pakai selama ini yakni jenis Avanza tahun 2010 karena jabatan stafsus Bupati, secara ikhlas diserahkannya. Dengan demikian, penggunaan kenderaan dinas dapat dilakukan secara lebih tertib dan digunakan sesuai dengan peruntukannya.
“Alhamdulillah, dengan adanya penertiban aset bergerak berupa kendaraan dinas ini, maka kenderaan tersebut dapat digunakan oleh pihak yang memang layak sesuai dengan jabatan dan beban kerjanya,”jelasnya.
Teuku Mudasir yang akrab disapa Cekmu menyebutkan, selama ini kenderaan dinas sering digunakan oleh pihak yang tidak berhak.
“Terima kasih Bapak Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan, dengan dilakukannya penertiban dan penataan aset kendaraan dinas ini semoga pemakainya tepat sasaran dengan dengan tupoksinya di pemerintahan Aceh Selatan. Semoga juga bupati Aceh selatan melakukan penataan aset yang tidak bergerak lainnya, seperti tanah, bangunan dan lainnya, guna peningkatan PAD siapa saja orang yang layak dapat mengoperasikan,”pungkas Cek Mu.[]